Cara Screenshot Samsung J2 Prime – Samsung Galaxy J2 Prime merupakan salah satu dari sekian smartphone yang paling laris dipasaran untuk negara di Indonesia. Samsung Galaxy J series sendiri telah memilih beberapa generasi, mulai dari J2, J3, J4 (2015), dan J8 yang paling terbaru.
Dari Samsung J Series smartphone ini salah satu kelas bawah yang dimiliki oleh Samsung Galaxy. Jika kita lihat secara sekilas, Galaxy J2 telah dibekali layar Super AMOLED 5.0 inches, 540 x 960 pixels, 16:9 ratio (~220 ppi density), prosesor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53, RAM 1,5 GB, dan penyimpanan internal 16 GB + microSD, yang dapat ditambahkan microSD hingga 256 GB (dedicated slot). Untuk spesifikasi kelas menengah hingga bawah kami rasa cukup untuk beberapa keperluan.
Akan tetapi dari sebagian pengguna Samsung Galaxy J2 Prime khususnya pengguna yang baru pertama mencobanya, baik dari generasi Samsung J pertama hingga terakhir mungkin saja tidak mengetahui cara screenshot Samsung J2 Prime tersebut. Adapun screenshot adalah proses untuk menyimpan aktivitas yang terdapat pada layar HP menjadi sebuah gambar. Yang mana ada kalanya ketika fitur ini sangat berguna saat benar – benar dibutuhkan semisal ingin mengambil screenshot pada bukti transfer.
Oleh karena itu, bagi kalian yang belum mengetahui dan ingin sekali tahu bagaimana sih cara screenshot Samsung Galaxy J2maka kalian dapat mengikuti tutorial yang akan kami bagikan berikut ini yang sangat mudah dilakukan.
Cara Screenshot Samsung J2 Prime
- Untuk langkah awal pastikan kalian dapat menentukan area layar yang ini diambil screenshot pada Samsung Galaxy J2
- Berikutnya, kalian tekan tombol Home dan Power bawah secara bersamaan beberapa detik
- Maka layar HP kalian akan berkedip dan terdengar suara shutter yang artinya screenshot telah berhasil dilakukan
- Untuk mengecek hasil screenshot akan secara otomatis tersimpan pada Gallery di HP android kalian atau bisa mengeceknya pada notifikasi dilayar HP
- Kalian juga bisa mengambil screenshot di manapun kalian inginkan untuk mengambil tangkapan layar
jadi Itulah cara screenshot Samsung Galaxy J2 prime paling mudah dan semoga dapat membantu teman-teman untuk mengabadikan gambar yang ada di layar smartphone Samsung J2 Prime atau Pro. Tutorial ini juga dapat kalian gunakan di smartphone Galaxy seri lainnya karena untuk melakukan capture karena merupakan metode standar bawaan pabrik sehingga kalian tetap bisa mengambil capture layar dengan mudah walaupun berbeda seri Samsung Galaxy.
Untuk seri smartphone kelas atas misalnya seperti Samsung A50 yang tidak memiliki tombol fisik bahkan memiliki beberapa cara screenshot Samsung yang cukup berbeda seperti swipe dengan 3 jari atau swipe palm. Akan tetapi dengan tutorial standar ini seharusnya sudah cukup untuk kebutuhan kalian dalam menangkap apa yang terdapat pada layar dan membuatnya menjadi sebuah gambar seperti ingin mengirimkan bukti transfer yang akan dikirim ke orang lain. Selamat mencoba